searchclear input

5 Advice I Would Give to my Younger Self Bersama A World of Girls

5 Advice I Would Give to my Younger Self Bersama A World of Girls

Pernah ga sih kamu bilang terhadap diri kamu sendiri kayak, “Coba kalau dulu aku ngelakuin itu” atau, “Kok, ga ada yang pernah ngajarin aku soal ini ya?” Kalau pernah yang pasti kamu gak sendirian kok, dan pastinya tidak ada kata terlambat untuk belajar menjadi lebih baik.

Kali ini kita akan ditemani oleh Bella Utami dan Hanny dari A World of Girls yang bakal ngomongin soal pelajaran atau nasihat yang mereka ingin berikan kepada diri mereka yang dulu biar kamu gak melakukan kesalahan yang sama.

Tentang Mencintai Diri Sendiri

Semua orang pasti pernah di situasi dimana kita sulit mencintai diri sendiri dan sering membandingkan diri kita dengan pencapaian orang lain yang lebih sukses, lebih cantik ataupun lebih terkenal.

Nasihat yang ingin Bella berikan kepada dia yang dulu tentang mencintai diri sendiri adalah bersabar dengan diri kamu dan juga tubuh kamu. Harus percaya kalau kamu bisa terus menjadi lebih baik dengan bersabar, karena proses membutuhkan waktu.

Nah, kalau menurut Hanny, coba mulailah berinvestasi lebih banyak pada kasih sayang yang kamu berikan untuk diri kamu sendiri, just as you invest yourself in the love of others.

Terkadang juga tanpa kita sadari, kita terlalu fokus terhadap hubungan kita dengan orang lain, menjadikan cara kita mencintai diri sendiri diukur dari seberapa cinta orang tersebut terhadap kita.

Kita harus ubah mindset tersebut, kalau diri kamu itu berharga dan patut kamu cintai. Coba mulai bangun self-care ritual yang buat kamu bahagia, seperti mulai dari kebiasaan-kebiasaan kecil untuk kulit sehat.

Tentang Pertemanan dan Relationship

Kalau ngomongin soal hubungan pertemanan maupun percintaan ada gak dari kalian yang selalu merasa bersalah karena telah meninggalkan teman yang menurut kamu toxic, atau teman yang tidak membuat kamu berkembang menjadi lebih baik?

Untuk kamu yang pernah merasa hal tersebut, Bella juga pernah merasakan hal yang sama. Tetapi, kamu gak perlu maksain diri untuk berteman sama orang yang kamu gak ngerasa cocok, apalagi menjalin hubungan walaupun mungkin orang tersebut sudah sangat jatuh cinta terhadap kamu.

Hanny juga merasa kalau topik friendship breakups harus menjadi hal yang normal diperbicarakan sama seperti putus dengan pacar. Tidak perlu merasa bersalah karena kamu sudah meninggalkan teman yang kamu anggap tidak cocok.

Tentang Keluarga

WFH menyadarkan kita akan perlunya private space antara kita dan keluarga, apalagi untuk kamu yang tinggal bersama orang tua, Bella juga tahu bagaimana rasanya.

Tetapi tidak ada orang tua yang selalu sempurna sama seperti kita yang tidak bisa selalu menjadi anak yang sempurna untuk orang tua kita. Walaupun agak klise, saling mengerti adalah hal yang paling sulit untuk dilakukan, dan kita harus terus menerus coba walaupun sulit.

Keluarga kamu tidak mendefinisikan siapa dirimu. Setuju banget sama Hanny! Entah kamu tumbuh dalam asuhan dua orang tua atau single parent, hal itu tidak mendefinisikan siapa dirimu. Hanya kamu sendiri yang bisa mendefinisikan siapa diri kamu sebenarnya.

Tentang Karir dan Mencapai Impian

Saat kita sedang terpuruk dimana semua rencana tidak berjalan sesuai dengan yang kita inginkan, kita mulai untuk meragukan kemampuan kita.

Apalagi dalam halnya karir banyak orang yang selalu ingin mengambil jalan pintas agar gaji lebih besar atau pekerjaan dengan title yang keren agar merasa lebih baik dari yang lain.

Tetapi menurut Bella, semua punya jalannya masing-masing, ga ada gunanya melihat kanan kiri. Kalau kata Sheryl Sandberg, “Your career isn’t a ladder but a jungle gym!”

Selain itu menurut Hanny you don’t have to have it all figured out by 20. Minat dan tujuan kamu akan selalu berubah, jangan hanya fokus pada satu hal dan kehilangan kesempatan lain dalam hidup. Let go and have faith in your own timing.

Baca juga Rahasia Sukses Interview Kerja Dari SVP of People and Culture at Gojek

Tentang Finansial

Lagi-lagi pandemi ini menjadi suatu pembelajaran dalam mengelola finansial. Mungkin di antara kalian belum memiliki gaji atau pekerjaan tetap, Bella ingin mengajak kamu untuk tidak melihat kekayaan dari uang tetapi dari bakat apa yang kamu miliki.

Ada juga dengan banyaknya promosi yang tidak henti, kadang membuat kita menghamburkan uang untuk barang yang kita tidak perlu. Pastikan kita spend uang untuk hal-hal yang kita perlukan.

Menurut Hanny kita harus mindful dengan pengeluaran kita. Bisa dengan mencatat pengeluaran, dan buat budget per bulan untuk mencegah membeli barang yang tidak penting.

Terakhir jangan lupa juga untuk bersyukur atas apa yang kamu punya, dan kalau kamu punya lebih tidak ada salahnya membagi kebahagian tersebut bersama orang lain.

Udah Siap Untuk Belajar Menjadi Lebih Mindful?

Tadi adalah 5 advice I would give to my younger self dari Bella dan Hanny. Semoga bermanfaat ya untuk kamu yang lagi belajar untuk mencintai diri sendiri dan lebih mindful dalam hubungan maupun dengan cara mengelola uang.

Mau hidup lebih mindful di tahun 2021? Nih, ada tips dari Raden Prisya buat Mindful Living Untuk Tahun 2021 yang Lebih Bahagia

Related tags

Was this article helpful?

good feedback
bad feedback

Langganan Newsletter